Korem 162/WB Gelar Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H Di Lapangan Gatot Subroto Makorem Bersama Masyarakat

    Korem 162/WB Gelar Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H Di Lapangan Gatot Subroto Makorem Bersama Masyarakat

    Mataram NTB - Gema Takbir mengumandang di Lapangan Gatot Subroto Makorem 162/WB, sebagai wujud syukur kebahagiaan di hari yang Fitri hari yang Fitrah (Suci) untuk berdzikir kepada Allah SWT, bertakbir, bertasbih, bertahmid yang bertanda kita bersyukur kepada Allah SWT. 

    Dengan memaknai ibadah puasa Ramadhan untuk meningkatkan disiplin dan etos kerja prajurit TNI AD, Korem 162/Wira Bhakti menggelar ibadah Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H bertempat di lapangan Gatot Subroto Makorem 162/WB Jln. Lingkar Selatan, Sabtu 22 April 2023. 

    Shalat Ied dimulai pukul 07.00 WITA bertindak sebagai Imam/Khatib Mayor Inf Sarbini S.E., PLH Kasdim 1606/Mataram, dan dihadiri oleh Seanggota Jajaran Korem 162/WB bersaman Masyarakat sekitar, dapat berjalan lancar dengan penuh hikmat dan kekusyukan. 

    “Pelaksanaan Shalat Ied berjamaah dilapangan akan mempererat sinergitas dan soliditas antara TNI AD dengan aparat pemerintah serta masyarakat sekitarnya. Selain ritual ibadah, juga merupakan bentuk rasa kegembiraan dan syukur di hari kemenangan dan salah satu hikmah yang dapat dipetik dari Hari Raya Idul Fitri ini adalah terciptanya jalinan silaturahmi di antara kita dalam rangka mempererat Ukhuwah Islamiyah, diakhiri saling berjabat tangan untuk saling memaafkan”, ujar Danrem 162/WB Brigjen TNI Sudarwo Aris Nurcahyo. S.sos., M.M. 

    Danrem juga menambahkan kegiatan Shalat Idul Fitri tahun 2023 M di Lapangan Makorem  merupakan pertama kalinya dilaksanakan di Lapangan Makorem, adapun harapannya adalah sebagai sarana untuk bersilaturahmi antara Anggota Korem 162/WB dengan Masyarakat sekitar agar Korem kita ini tidak terkesan tertutup, walaupun ada masjid di Gebang, kita tetap selenggarakan di Lapangan Korem. 

    Diera kepemimpinan saya sebagai Danrem saya ingin ada perubahan Korem tidak boleh terkesan tertutup karna kita TNI AD harus ada di Hati Rakyat, Alhamdullilah tadi saat Shalat Idul Fitri Masyarakat sekitar sudah banyak terlihat, kedepannya juga Harapan saya Masjid Korem peruntukkannya selain untuk anggota saat Jam dinas, juga untuk masyarakat sekitar. Harap Danrem. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Pastikan Malam Takbiran Aman, Danrem 162/WB...

    Artikel Berikutnya

    Dihari Yang Fitri Danrem 162/WB Silaturahmi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Polres Sumbawa Barat Gelar Syukuran peringati  HUT Satpam ke 44
    Kapolsek Seteluk Tinjau Pekarangan Bergizi, Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional
    Polresta Mataram Intensifkan Patroli Malam Demi Keamanan Kota
    Perempuan Muda Tersandung Kasus Aborsi di Mataram, Kini Ditahan Polisi

    Ikuti Kami